Gratis! Tom Clancy's: The Division Bagi Pembeli VGA NVIDIA

Gratis! Tom Clancy's: The Division Bagi Pembeli VGA NVIDIA

CRONOSAL - Beberapa waktu lalu kabar mengenai kedatangan Tom Clancy: The Division semakin menguat. Ubisoft telah mengkonfirmasi bahwa The Division akan dirilis pada Maret 2016, membawa kualitas visual yang dramatis di saat kehancuran kota New York. Tentunya untuk menikmati The Division dalam setting rata kanan, dibutuhkan graphic card (VGA) yang cukup mumpuni.

Sebuah kabar baik datang dari vendor graphic card raksasa, NVIDIA. Pihaknya memberi bonus bagi para pembeli kartu grafis seri 900 yang diprakarsai arsitektur canggih dari Maxwell.

Dilansir dari halaman resmi Geforce, sejak tanggal 17 Februari 2016, user yang membeli salah satu dari GTX 970, GTX 980, GTX 980 Ti, atau notebook dengan sistem grafis GTX 980, GTX 980M atau GTX 970M akan mendapatkan copy resmi Tom Clancy's: The Division.

Copy tersebut berupa kode aktivasi yang didapatkan ketika membeli salah satu dari seri di atas. Kemudian kode aktivasi tersebut dapat dikirimkan melalui halaman penukaran kode Geforce. Barulah setelah itu akses untuk men-download The Division terbuka.

Gratis! Tom Clancy's: The Division Bagi Pembeli VGA NVIDIA
Dengan membeli graphic card tertentu dari NVIDIA, siapapun berhak mendapat The Division gratis.

Untuk mendapatkan kode ini, hanya retail dan retail online tertentu saja yang ditunjuk NVIDIA untuk memberikan kupon kode kepada pembeli kartu grafis yang telah disebutkan.

Ditambah lagi, event ini hanya berlangsung selama 5 hari yakni dimulai tanggal 17 Februari hingga 21 Februari 2016. Tentu saja bagi user yang membelinya diluar tanggal itu, tidak mendapat The Division secara cuma-cuma.

Dalam beberapa halamannya juga, NVIDIA terlihat mempromosikan seri 900 yang disebut-sebut memiliki performa apik untuk menjalankan The Division. Secara tersirat, hal ini sudah menujukan strategi Geforce untuk mendongkrak penjualan kartu grafis mereka.

Gratis! Tom Clancy's: The Division Bagi Pembeli VGA NVIDIA
Ruwetnya persyaratan membuat penawaran spesial ini terasa sia-sia.

Entah penawaran dari NVIDIA ini cukup masuk akal atau tidak. Batas event yang hanya selama 5 hari, hanya berlaku pada seri tertentu, dan minimnya retail yang ditunjuk menjadi gambaran bahwa penawaran ini terlihat sia-sia.

Setidaknya hanya sejumlah kecil yang benar-benar akan mendapatkan The Division versi PC gratis. Mereka yang telah membeli kartu grafis tersebut diluar tanggal tadi hanya bisa tertegun.

Produk GTX 970 ke atas tidak bisa dipandang sebelah mata, harganya pun cukup menguras kantung. Bonus yang diberikan rasanya seperti mencicipi sesendok gula diantara senampan garam.

Want a free cake? Buy Lamborghini!


0 komentar

Gunakanlah form komentar dengan bijak, hanya 20% komentar yang disetujui. Jadi jangan buang waktu Anda.

Jika ingin bertanya, berikan informasi yang detil.

Mohon untuk tidak melakukan spamming