8 Cara Meningkatkan Pendapatan dari Adf.ly Ala CRONOSAL

8 Cara Meningkatkan Pendapatan dari Adf.ly Ala CRONOSAL

CRONOSAL-Apa sih Adf.ly itu? Adf.ly adalah semacam shortener URL yang memberikan bayaran ke setiap klik linknya. Adf.ly begitu populer di kalangan web developer terutama web berkategori download. Sistemnya, setiap link yang diubah menggunakan redirect Adf.ly maka akan tampil iklan, setiap tayangan iklan maka kita akan dibayar. Tenang saja, iklan bisa dilewati setelah lima detik setiap penayangan.

Untuk agan-agan yang menggunakan Adf.ly maupun situs shortener URL lainnya seperti Adfocus, Shortest, Linkbucks, dan sebagainya, ane punya beberapa cara untuk meningkatkan pendapatan dengan cara yang legal. Trik ini wajib dicoba untuk blog/web download.

8 Cara Meningkatkan Pendapatan dari Adf.ly Ala CRONOSAL

Khusus Blog Download



Gunakan Banyak Link (Recommended)

Maksudnya disini adalah jika kita menyediakan link download, sediakan link dari banyak server. Misalnya link download via Mediafire, Indowebster, 4Shared, Google Drive, Dropbox, dan sebagainya. Dengan begini pengunjung bisa meng-klik lebih dari satu link Adf.ly.



Gunakan Link Part (Optional)

Hal ini cukup banyak digunakan, misalnya kita mengupload sebuah file berukuran 100 MB. Kemudian kita pecah menjadi 2, masing-masing 50 MB. Maka untuk mendownload keseluruhan file harus meng-klik setidaknya 2 buah link Adf.ly.



Multiple Redirect Link (No Recommended)

Ketika mengkonversi link ke Adf.ly kemudian hasilnya dikonversikan lagi ke Adf.ly. Secara teknis hal ini akan memaksa pengunjung melewati Adf.ly lebih dari satu kali. Namun ini mungkin akan membuat pengunjung tidak nyaman.



Berikan File Yang Menarik (Recommended)

Berikan file yang menarik untuk didownload pengunjung. Dengan demikian pengunjung juga akan lebih tertarik untuk mendownloadnya dan pasti penghasilan dari Adf.ly meningkat. Jangan lupa juga untuk mendeskripsikan file dengan detil.



Buat Konten Yang Paling Banyak Dicari (Recommended)

Apa yang saat ini paling dicari? Misalnya sebuah game, maka sesegeralah membuat link download gamenya dengan redirect Adf.ly. Hal ini harus diimbangi juga dengan traffic menuju link, salah satu tekniknya adalah teknik SEO.



Gunakan Website Entry Script (Not Recommended)

Metode ini adalah menjadikan semua link yang ada di web/blog kita menuju redirect Adf.ly. Misalnya dalam sehari ada 10.000 PV, maka views di Adf.ly juga mencapai angka tersebut. Namun hal ini buruk untuk reputasi blog dan membuat pengunjung tidak nyaman. Jika tertarik, bisa masuk ke menu Tools untuk memasang script ke blog/web.


Ikut Program Referrals Adf.ly (Recommended)

Teknik ini adalah mempromosikan situs Adf.ly dengan cara memasang banner atau link di dalam halaman web. Setiap ada yang bergabung dari program Referrals kita maka Adf.ly akan membayar, dan bayarannya juga lebih banyak dari link biasa. (CMII)


Metode Broken Link (Optional)

Jujur saja, teknik ini belum pernah ane pakai, tapi tidak ada salahnya mencoba. Misalnya kita menyediakan 3 buah link download via Dropbox, 4Shared, dan Mediafire (atur secara berurut). Berikan broken link (link rusak) pada Dropbox dan 4Shared, serta link hidup pada Mediafire. Ini akan membuat pengunjung meng-klik semua link, padahal hanya satu link hidup. Ane menamakan teknik ini, Cheats Link.


Mungkin itu saja yang dapat ane jelaskan selama pengalaman ane menggunakan Adf.ly. Beberapa trik diatas ada yang tidak ane rekomendasikan karena dampak buruknya untuk blog. Jadi, intinya kita harus mendapat banyak traffic ke blog, dengan demikian Adf.ly akan memberikan kita lebih banyak uang.


Sekian



SALAM Blogger

16 komentar

  1. yang broken link kayaknya menarik untuk dicoba. Tapi kayaknya tidak visitor friendly #CMIIW

    ReplyDelete
  2. Wakwakakwkwk , mungkin cara terakhir bagus juga :v
    Paling benci kalau blognya dipasangin script dari Adf.ly yang ngunjungin blognya langsung redirect ke adf.ly > skip ad > terus masuk deh keblognya :v

    ReplyDelete
  3. tips-tipsnya super, apalgi tips yang terakhir, yang namanya teknik cheat broken link.

    ReplyDelete
  4. Yang optional mungkin akan saya coba, daripada saldo adfly ga nambah banyak :D

    ReplyDelete
  5. dapet 5 dolar aja.. lama ya kang... semoga cara2 di atas bisa membantu :D

    ReplyDelete
  6. maknyus sob infonya.... ada cara yg sadis juga ya :D
    ane ambil yg rekomended aja lah....matur tengkyu... maju terus blognya sob... :D

    ReplyDelete
  7. wah mantap kang penghasilan perbulan saya dah 4 Dollar Per bulan hehehehe.

    ReplyDelete
  8. yang broken link keren bro, gak kefikir tadinya :D padahal ane sering sih nemuin blog yang kaya gitu

    ReplyDelete
  9. Wah nambah pengetahuan nih min.. Klo ane aktifkan pop ads-nya min, hasilnya lumayan..

    ReplyDelete
  10. punyaku kok ga nambah" dollarnya knp ya gan ?
    pdahal udh ane pasang linknya di blog

    ReplyDelete
    Replies
    1. Besar kemungkinan karena visitornya ga banyak gan

      Delete
  11. link saya udah di kunjungi tp ko g dapet domaon view ya... apakah pengunjung harus login akun google tiap 1 akun hya bs satu kingunan /dpet 1 view? tolong balesannya

    ReplyDelete

Gunakanlah form komentar dengan bijak, hanya 20% komentar yang disetujui. Jadi jangan buang waktu Anda.

Jika ingin bertanya, berikan informasi yang detil.

Mohon untuk tidak melakukan spamming